Apa itu Hawthorn?

Rempah

Monday, 04 May 2020

Hawthorn merupakan buah kecil yang ditemukan di Eropa, Amerika, dan Asia. Buah berwarna merah tua ini memiliki rasa tajam dan manis yang ringan. Apa saja ya manfaat dari buah Hawthorn?


Hawthorn termasuk dalam keluarga mawar yang tumbuh 5 kaki di lereng bukit dan di daerah berhutan cerah. Hawthorn sudah dikenal sebagai obat herbal untuk menurunkan kadar lemak dalam tubuh dan anti kanker. Tidak hanya itu, ternyata Hawthorn juga memiliki manfaat lainnya seperti masalah pencernaan, gagal jantung, tekanan darah tinggi, dan melindungi pembuluh darah dari kerusakan. 

Berikut penjelasan mengenai kandungan dari Hawthorn:   

1. Antioksidan: dapat membantu menetralkan radikal bebas yang berasal dari racun di lingkungan sekitar seperti polusi udara, asap rokok, dan proses pengolahan makanan. Jika radikal bebas dibiarkan, maka dapat menyebabkan kerusakan pada sel-sel tubuh yang sehat. Antioksidan untuk menentralkan sifat reaktif radikal bebas dapat mencegah penyakit. Alangkah baiknya dalam memperoleh antioksidan berasal dari bahan alami bukan dalam bentuk suplemen.

2. Senyawa vitexin: membantu dalam pencegahan kanker dan memblokir sintesi N-nitrosamin yang menghambat efek karsinogenik dari aflatoksin. 

3. Antiinflamasi dan antibakteri: berfungsi untuk memperkuat sistem kekebalan tubuh sehingga dapat mengurangi risiko terkena penyakit serius. Antiinflamasi dan antibakteri baik untuk mengontrol peradangan kronis yang menyebabkan kondisi tubuh mengalami diabetes tipe 2, asma, dan penuaan kulit dini. 

4. Flavonoid: serupa dengan antioksidan yang berfungsi untuk memperbaiki sel rusak akibat radikal bebas, kanker, hipertensi, dan diabetes. Selain itu, flavonoid dapat menurunkan risiko kematian akibat penyakit kardiovaskular. 


Manfaat hawthorn bagi kesehatan tubuh jika dikonsumsi secara rutin:

1. Kesehatan jantung

Hawthorn efektif mengobati gagal jantung kongestif dengan cara membantu meningkatkan jumlah darah yang dipompa keluar dari jantung selama kontraksi. Kondisi ini akan memperlebar pembuluh darah dan meningkatkan tranmisi sinyal saraf sehingga membuat relaksasi pada jantung. 

Pembuluh darah yang lancar di dalam tubuh akan membuat keadaan jantung semakin membaik dan terhindar dari nyeri dada serta detak yang tidak beraturan. Rutin minum hawthorn sesuai dengan takaran yang tepat.

2. Menurunkan kadar kolesterol

Kandungan flavonoid pada hawthorn dapat menurunkan lemak darah dalam tubuh sehingga akan mengurangi kolesterol 

3. Mengatasi kecemasan 

Rasa cemas berlebih, kelelahan, insomnia, akan reda jika rutin konsumsi hawthorn sesuai dengan takaran yang tepat

4. Meningkatkan sistem pencernaan

Kandungan asam pada hawthorn dapat menahan keluarnya cairan yang tidak normal dari tubuh seperti diare. Selain itu, kandungan manus pada hawthorn bermanfaat untuk memperlambat reaksi akut pada lambung dan membantu detoksifikasi tubuh.  meningkatkan pencernaan lemak sehingga dapat meningkatkan enzim di dalam sistem pencernaan. Selain itu, hawthorn dapat meredakan dan menyembuhkan gangguan pencernaan, limpa


Hawthorn memang memiliki banyak sekali kandungan baik untuk kesehatann tubuh, khususnya antikanker. Namun, ternyata kandungan baik dari Hawthorn tidak diperuntukkan untuk beberapa kalangan, yaitu: 

1. Wanita hamil: dapat menyebabkan kontraksi rahim sehingga terjadinya keguguran dan kelahiran prematur. 

2. Anak-anak: tidak baik untuk anak-anak karena akan berdampak negatif bagi pertumbuhan gigi. 

3. Limfa dan perut:  walaupun Hawthorn baik untuk pencernaan, namun bila mengonsumsi terlalu banyak Hawthorn akan menyebabkan ketidaknyamanan pada perut.  


Cara mengonsumsinya dengan ambil 2-4 keping rempah Hawthorn, seduh dengan air panas, tunggu selama 5 menit dan dapat diminum dalam keadaan hangat. Hawthorn dapat diminum sehari sekali, dan rempah dapat diseduh ulang selama 2-3 kali. Perlu diketahui bahwa segala sesuatu yang dikonsumsi secara berlebihan tidaklah baik. Jadi, konsumsilah hawthorn sesuai dengan kebutuhan. (juanleonardoliaw/litaarny)



Share
Copy Link